Cara Mengganti Password WordPress Melalui PhpmyAdmin

Banyak sekali di antara kita lupa dengan password WordPress dan tidak mengatahui bagaimana mereset ulang password tersebut. Di Tutorial hoster kali ini kami akan membuat bagaimana mengganti password WordPress melalui phpmyadmin dengan mudah.

Pentingnya Merubah Password WordPress

Mengganti password sebaiknya dilakukan sesering mungkin. Bahkan dari segi keamanan, langkah ini memang sangat diperlukan. Terlebih jika Anda menggunakan password yang sama untuk semua platform, maka pergantian password secara berkala mengurangi risiko akun dapat diakses oleh orang lain.

Penggunaan password yang sama di berbagai platform sangat tidak disarankan, tapi tidak semua orang mengindahkan hal ini. Bahkan website dengan password yang unik pun masih sering disusupi oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab. Kalau sudah begini, Anda memang harus mengganti password sesering mungkin.

Cara Mengganti Password WordPress Melalui PhpmyAdmin

1.Silahkan login dahulu ke cPanel anda

2.Cek dahulu database yang di gunakan

Caranya buka dahulu filemanager pada folder public_html apabila domain/website anda sebagai domain utama (tutorial ini ada di direcory /public_html/wp)

3.Silahkan bisa di buka fitur phpmyadmin

4.Temukan database yang di gunakan

buka atau/klik database xxxxxx_wp557 (sesuai database yang digunakan)

5.Silahkan bisa di cari tabel di bagian wp-menu nya lalu klik edit

6.Proses terakhir untuk mengedit password


Ganti fungsi password menjadi MD5 dan isikan password baru Anda pada nilai password lalu klik go,sekarang anda coba login menggunakan password tadi di wp-login.php dashboard wordpress anda

Kesimpulan

Bagaimana mudah bukan? Jadi, sekarang anda tidak perlu bingung jika suatu hari lupa dengan password WordPress. Anda hanya membutuh akses ke cPanel Hosting dan phpMyAdmin saja, kemudian ubah password sesuka hati kalian.

#zen